Pelatihan Wawasan Kebinekaan Global Bagi Guru Penggerak Provinsi Sulawesi Selatan Gelombang 1
Profil pelajar Pancasila meliputi 6 aspek, diantaranya, beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan berakhlak mulia, berkebhinnekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif. Berkaitan dengan berkebhinekaan global, telah disusun program Pelatihan Wawasan Kebinekaan Global oleh Pusat Penguatan Karakter (PUSPEKA) dalam rangka meningkatkan rasa toleransi terhadap keanekaragaman maupun perbedaan. PPPPTK Penjas dan BK memiliki tugas peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan bidang pendidikan jasmani dan bimbingan konseling, memiliki kewajiban dalam mendukung program Pelatihan Wawasan Kebinekaan Global Bagi Guru Penggerak. Sebagai bentuk dukungannya, PPPPTK Penjas dan BK melaksanakan Pelatihan Wawasan Kebinekaan Global Bagi Guru Penggerak Provinsi Sulawesi Selatan Gelombang 1 dilaksanakan pada 13 April 2022, di Claro Hotel Makassar yang dibuka oleh Bapak Kristiawan, S.E., M.Si. selaku penanggung jawab kegiatan.